Seperti yang dilansir oleh kumparan.com (02/08/2017) Mantan pemain Chlesea dan West Ham United ini harus angkat kaki dari salah satu klub yang berlaga di Liga 1 Indonesia Persib Bandung.
Terhitung sejak putaran pertama usai pada pekan lalu, Cole tidak mampu menyelamatkan diri di klub untuk mengakhiri kompetisi tersebut.
Kabar ditendangnya Cole dari Persib juga sempat membuat heboh media-media mancanegara, mengingat Liga 1 juga masih kalah jauh dari liga-liga top laninnya.
Melalui akun Instagramnya, ia menyatakan "Saya akan menjadi se-profesional dan setenang mungkin seperti biasanya. Tapi serangan kepada saya sepanjang musim ini harus dihentikan. Lihatlah diri Anda sendiri sebelum menunjuk (kesalahan) kepada orang lain".
"Saya sangat kecewa dengan apa yang diutarakan Umuh Muchtar (manajer Persib) seperti apa yang dimuat dalam berita Sky Sports di Inggris. Dan saya ingin mengklarifikasi bahwa saya memiliki hubungan baik dengan Persib dan orang-orang di dalamnya" imbuhnya.
Pemain 33 tahun tersebut juga menyatakan bahwa berita yang telah dimuat mengenai karirnya bersama Persib selama ini telah dibuat sedemikian rupa hingga akhirnya menjurus kepada hal-hal yang personal. Cole pun menyebut jika Umuh tak pernah mendukung karirnya bersama Persib sejak pertama kali tiba.
Sebagai catatan selama membela Maung Bandung, Cole belum sekalipun mempersembahkan gol setelah melewatkan 17 pertandingan.
Menganggap dirinya masih sebagai bagian dari pemain Persib, iapun datang dalam sesi latihan yang digelar di lapangan Lodaya Bandung kemarin sore
Baca Juga :
Namun hal ini nampaknya membuat Umuh tidak suka, dan ia menyatakan "Cole mulai besok tidak latihan dan saya juga menegaskan harusnya dia tidak latihan hari ini (kemarin) . Sudah dikembalikan ke manajemen" seperti yang dilansir simaung.com.
ADS HERE !!!